Ratusan Warga Sambut Kampanye Terbatas Tina dan JSM di Kelurahan Binanga

waktu baca 2 menit

Mamuju – Ratusan masyarakat antusias menyambut kampanye terbatas Wakil Gubernur Sulbar Mayjen TNI (Purn) Salim S. Mengga (JSM) dan Calon Bupati Mamuju Sutinah Suhardi (Tina).

Masyarakat itu berasal dari di Lingkungan Balalinor, Lemang, dan Lingkungan Kasiwa Tengah, Kelurahan Binanga, Kecamatan Mamuju, Jumat 11 Oktober 2024.

Mereka meneriakkan yel-yel “Tina-Yuki Taki Lanjutkan, SDK-JSM Gubernur Ku” menyambut dua calon tersebut.

Dalam orasi politiknya, Sutinah Suhardi mengaku bersyukur dengan semangat masyarakat yang luar biasa.

“Alhamdulillah, membludak masyarakat yang hadir. Semoga ini menjadi spirit kami untuk memenangkan Pilkada pada 27 November nanti,” ujar perempuan sapaan Tina itu.

Sutinah juga menyampaikan beberapa pencapaian selama masa pemerintahannya, seperti hampir seluruh masyarakat Mamuju yang kini tercover BPJS kesehatan.

“Alhamdulillah, janji kami soal kesehatan gratis sudah terwujud, 98 persen masyarakat Mamuju tercover BPJS Pemerintah” kata Sutinah.

Selain itu, Sutinah menjelaskan tantangan besar yang dihadapi pemerintahannya, terutama akibat bencana gempa yang sempat melanda. Anggaran yang seharusnya digunakan untuk pembangunan terpaksa diprioritaskan untuk pemulihan bencana, yang mengurangi alokasi pembangunan infrastruktur.

Sutinah juga menegaskan bahwa pihaknya akan melanjutkan pembangunan yang tertunda dan menyelesaikan berbagai masalah, termasuk infrastruktur kanal yang menjadi kewenangan balai.

“Jika kita terpilih lagi dan SDK-JSM menjadi Gubernur, kita akan bekerja keras untuk memperbaiki kanal dan masalah infrastruktur lainnya,” katanya.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah kabupaten, provinsi, dan pusat untuk mempercepat pembangunan di Mamuju. Sutinah meyakini bahwa koalisi yang kuat dengan dukungan 24 anggota DPRD akan menjadi pengawal kebijakan di masa mendatang.

“Insya Allah, dengan antusiasme masyarakat seperti ini, Tina-Yuki dan SDK-JSM akan menang di sini,” pungkas Sutinah.