Antisipasi Potensi Masalah di Hari Pemungutan Suara, KPU Sulbar Rakor Lintas Sektor
Mamuju – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Barat menggelar rapat koordinasi persiapan pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara pemilu tahun 2024 melibatkan stakeholder kepemiluan.
Rakor tersebut berlangsung di d’Maleo Hotel & Convention, Jl. Yos Sudarso, Kelurahan Binanga, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, Rabu 7 Februari 2024.
Hadir sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut, Sekretaris KPU Sulbar, Dr Bakhtiar, Plt Kepala Badan Kesbangpol Sulbar, M. Yusuf Tahir, Karo Ops Polda Sulbar, Kombes Pol. I Nyoman Artana dan Anggota Bawaslu Sulbar Hamrana Hakim yang dimoderatori Anggota KPU Sulbar, Budiman Imran.
Rakor membahas beberapa potensi masalah yang kemungkinan dapat terjadi dalam pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024.
Ketua KPU Sulbar, Said Usman Umar menyampaikan, dari hasil kajian, KPU melakukan berbagai macam kegiatan untuk memitigasi persoalan-persoalan yang kemungkinan berpotensi menghambat pelaksanaan pemilu. KPU bersepakat untuk melakukan rapat koordinasi dengan stakehoder kepemiluan.
“Seperti pembahasan dalam Rakor ini, wilaya-wilayah yang tidak ada jaringan, kita hadirkan Kominfo, Telkom. Kemudian wilayah-wilayah yang tidak memiliki listrik, kita hadirkan PLN, terkait prosesnya nanti di TPS,” kata Said kepada wartawa.
“Tentu yang kita harapkan di proses ini, bisa dikatakan sudah 90 persen terpenuhi, tinggal beberapa kendala seperti penertiban APK di minggu tenang dan mitigasi secara internal untuk kita bahas,” sambungnya.
Ia menambahkan, informasi dari Disdukcapil, tersia 16 ribuan yang belum melakukan perekam el-KTP. Ini sangat tergantung kesadaran pemilih untuk datang ke Capil melakukan perekam.
Komitmen pihak Capil, sudah menyampaikan akan melakukan progres perekaman sampai pada hari H.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut, Anggota KPU Sulbar lainnya, Asriani dan Elmansyah, Kabag, Kasubag dan Staf Sekretariat KPU Provinsi Sulawesi Barat. (Rilis Hupmas).